Rabu, 13 November 2013

Mobil Konsep Daihatsu UFC-2 'Si Penerus Xenia'

Mobil konsep Daihatsu UFC-2 'Si Penerus Xenia' kerap mengundang harapan bahwa ia akan segera diproduksi dan dijual. Direktur Marke... thumbnail 1 summary
Mobil konsep Daihatsu UFC-2 'Si Penerus Xenia' kerap mengundang harapan bahwa ia akan segera diproduksi dan dijual. Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor Amelia Tjandra mengatakan bahwa
Daihatsu UFC-2 mungkin akan diproduksi. Mobil ini pun dipamerkan untuk menjadi semacam edukasi sekaligus survei apakah mobil ini diminati oleh konsumen. Seandainya jadi, ia mengaku bahwa pihaknya butuh dua tahun sebelum akhirnya bisa diwujudkan secara utuh.

"Untuk membuat mobil, setidaknya butuh waktu 2 tahun. Kalau surveinya bagus, bukan tidak mungkin (Daihatsu UFC-2 'Penerus Xenia' ini) akan menjadi produk massal," ujarnya dalam acara IIMS 2013 di Jakarta.

Bentuknya dengan model pintu geser menekankan gaya yang modern dan sporty dan disertai desain grille. Ukurannya pun masih compact dengan panjang 3.990 mm, lebar 1.690 mm, dan tinggi 1.620 mm. dan jarak sumbu rodanya berukuran 2.750 mm.Kalau dilihat dari bentuk mobil ini membuat para pecinta mobil mengundang harapan agar menjadi kenyataan akan hadirnya mobil ini.

[img: www.otosia.com][source]

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Review diatas adalah kutipan dari website yang ada di internet dikemas menjadi informasi yang bermanfaat bagi kita semua. setiap post ada link sumber. Lengkapnya baca Disclaimer